Pada Talenta Performance, Anda dapat melihat hasil penilaian yang diberikan oleh masing-masing reviewer. Untuk menggunakan fitur ini, Anda dapat mencentang “Display Review Result in Detail” pada saat pembuatan Cycle di bagian Manager Review.
Fungsi dari fitur ini, yaitu:
- Apabila Anda (peran selain Super Admin) sebagai reviewer, Anda dapat melihat hasil penilaian dari reviewer lainnya.
- Apabila Anda sebagai employee, Anda dapat melihat hasil penilaian dari masing-masing reviewer secara langsung.
Berikut langkah-langkahnya:
A. Super Admin
- Setelah hasil review sudah diberikan oleh masing-masing reviewer, Anda sebagai Super Admin dapat mengecek hasil review dengan pilih menu Review Cycle.
- Klik “View Detail” pada cycle yang ingin Anda lihat hasilnya.
- Klik "Titik Tiga" dan pilih Detail.
- Kemudian klik "Titik Tiga" dan pilih Reviewer List.
- Maka, akan ditampilkan reviewer yang telah memberikan penilaian dan klik “View Result” dari masing-masing review yang telah diberikan oleh reviewer.
B. Reviewer
- Setelah hasil review sudah diberikan oleh masing-masing reviewer, Anda sebagai Reviewer dapat mengecek hasil review dari reviewer lain melalui menu Performance Review dan pilih Pending Action.
- Kemudian klik “View Task” pada cycle yang ingin Anda lihat hasilnya.
- Lalu klik "Action" dan pilih “Start Review”.
- Maka pada bagian ini, Anda dapat klik nama-nama reviewer yang ada untuk melihat hasil review yang telah diberikan.
C. Employee
- Setelah hasil review sudah diberikan oleh masing-masing reviewer dan telah di publish, Anda sebagai Employee dapat mengecek hasil review yang telah diberikan oleh Reviewer kepada Anda melalui menu Performance Review dan pilih tab My Review.
- Klik “Manager Review” pada cycle name yang ingin Anda lihat hasilnya.
- Maka, pada bagian ini, Anda dapat melihat hasil review yang telah diberikan.